Jumat, 30 November 2012

Pudarnya Pamor Blog

Wawancara Nukman Luthfie: Pudarnya Pamor Blog

 

BaruYang Terbaru - Menulis di blog tak sama dengan menulis di microblog seperti Twitter. Perbedaan mencolok yang terlihat adalah jumlah karakter yang tersedia. Selain itu, ide dan argumen yang ditampilkan di Twitter tak seutuh ketika menulis di blog.

Sayangnya, justru orang kini lebih senang menulis di microblog. Sebab, banyak pemilik blog yang semula rajin mengaktualisasi diri lewat tulisan di blog kini beralih ke jejaring sosial yang hanya butuh tulisan pendek

Tren ini terjadi lantaran karakter kreator yang diperlukan untuk membangun sebuah blog tak dimiliki banyak orang. "Jumlah kreator tidak banyak. Mereka kebanyakan adalah conversationalist,” kata Nukman Luthfie.

Padahal, bila sifat kreator dikembangkan, para blogger ini bisa menjadi conversationalist atau ahli cakap yang lebih berisi. Berikut ini pandangan Nukman terhadap perkembangan blogger di Indonesia kepada wartawan Tempo, Erwin Zachri.

Seperti apa awal perkembangan blog?
Dulu, yang namanya media sosial awalnya berbentuk forum. Lalu berkembang ke blog, Friendster, dan kemudian menjadi seperti sekarang.

Perbedaan antara blog dan media sosial?
Blog adalah satu-satunya tempat untuk mengaktualisasi diri dengan tulisan panjang, kalau forum bukan. Blog mulai ramai sekitar tahun 2006. Kemudian muncul Friendster dan Multiply, yang dilengkapi dengan blog.

Adakah pengaruh jejaring sosial terhadap blog?
Media sosial baru muncul dan berekspansi dengan karakter tulisan pendek, seperti Twitter, Tumblr, dan Facebook. Ini memunculkan tren baru dan disukai mereka yang tidak tahan (membaca) tulisan panjang.

Akibatnya, muncul kasta baru, yakni teknografi sosial—sebagai cara baru memetakan pasar. Dulu pasar dipetakan secara demografis dan psikografis.

Lantas?
Dengan perkembangan yang ada dan orang semakin mobile, media sosial dipecah lagi menjadi kreator dan conversationalist. Kreator adalah mereka yang punya laman atau blog sendiri yang terus di-update secara reguler, sehingga media mereka hidup. Conversationalist adalah orang yang suka mengobrol, punya akun di microblog, dan sangat aktif.

Mereka inikah yang berkembang?
Orang di level ini sangat susah jadi kreator karena harus menulis panjang. Tapi orang kreator bisa menjadi conversationalist. Terjadi peralihan di sini.

Ini berdampak menurunnya popularitas blog?
Blog yang dulu ramai kemudian menurun, dan hanya beberapa yang bertahan. Memang karakter conversationalist seperti itu. Di Twitter mereka cerewet. Jumlah kreator memang tidak banyak, yang banyak adalah conversationalist.

Bagaimana dengan tren memanfaatkan blog untuk menghasilkan uang?
Orang nge-blog karena ingin menulis. Tapi ada yang nge-blog untuk mencari uang, bukan karena passion. Blog yang bertujuan mencari uang sering kali isinya tidak jelas.

Ada data tentang perkembangan mereka?
Saya tidak tahu. Mereka hanya menjadikan blog sebagai media mencari uang. Sementara (aktivitas) blogger itu sebenarnya menulis.

Source :: "Yahoo!".

Es Ditemukan di Merkurius, Planet Terdekat Matahari


PlanetYang Terbaru - Jaraknya paling dekat dengan Matahari, dengan suhu permukaan mencapai 427 derajat Celsius. Namun, ada hal tak terduga yang ditemukan Planet Merkurius: es. 

Pesawat Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA), Messenger, berhasil menemukan permukaan luas es di planet tersebut. Mengkonfirmasi kecurigaan para ilmuwan selama beberapa dekade.

Es ditemukan di sekitar kutub utara Merkurius, yang secara permanen terlindungi dari panasnya sinar Sang Surya. Pesawat Messenger menemukan campuran air membeku, dan kemungkinan materi organik.

Bukti keberadaan kantong es bisa dilihat dari lintang 85 derajat utara sampai ke wilayah kutub, sejumlah titik deposito es yang lebih kecil tersebar sejauh 65 derajat ke utara.

Temuan tersebut sangat menarik, hingga NASA memutuskan untuk mengarahkan Messenger ke area tersebut dalam waktu beberapa bulan mendatang. "Saat sudut matahari memungkinkan, agar pengamatan bisa dilakukan secara maksimal," kata Gregory Neumann, ilmuwan instrumen Messenger di Goddard Space Flight Center, Maryland, seperti dimuat LiveScience, Kamis (29/11/2012)

Selain di kutub utara, para ilmuwan juga meyakini, es juga ada di kutub selatan. Namun, orbit Messenger tak memungkinkan untuk mengamati wilayah tersebut.

Messenger akan berada di titik terdekat dengan planet tersebut pada 2014 dan 2015, seiring dengan habisnya bahan bakar dan makin kuatnya gangguan gravitasi matahari dan Merkurius. Memungkinkan ilmuwan untuk mengintip lebih dekat es yang ada di sana, untuk memperkirakan volumenya.

Material Organik
Spekulasi ada air di Merkurius tercetus 20 tahun lalu. Pada 1991, seorang astronom menembakkan sinyal radar ke Merkurius, hasilnya menunjukkan indikasi, ada es di kedua kutub planet itu.
Temuan itu diperkuat sejumlah studi lain, hingga akhirnya NASA mengirimkan Messenger untuk mendekati planet itu pada 2011.

Kini, ilmuwan menanti kejutan lain. Diduga ada bahan organik di planet itu.
Untuk diketahui, meski material organik adalah bahan pembentuk kehidupan, ia tak selalu mengarah pada indikasi adanya kehidupan itu sendiri. Atau dengan kata lain, terlalu jauh untuk berspekulasi ada kehidupan alien di sana.

Sejauh ini para peneliti baru menduga, air es di Merkurius diselimuti selimut penahan panas setebal 10 cm. Butuh studi lanjut untuk menguak apa sejatinya material itu. Namun Neumann mengatakan, berdasarkan kurva temperatur awal, menunjukkan indikasi keberadaan material organik seperti asam amino.

Source :: Liputan 6

Kamis, 29 November 2012

Mahakarya Alam Yang Luar Biasa

Yang Terbaru
Inilah 10 Penampakan Alam Yang Paling Luar Biasa Yang Pernah Ada.

  • Gelombang (The Wave) di Utah - batu-batu ini terkikis secara alami sehingga terbentuk seperti gelombang. Figur ini terbuat dari batu pasir zaman Jurassic yang diperkirakan sudah berumur 190 juta tahun.

Fenomena Alam Terbaru



  • Lubang Biru Raksasa di Belize - Sebuah lubang dengan luas 984 kaki dengan kedalaman 407 kaki terdapat di Belize. Lubang ini terbentuk karena fenomena di zaman es yang mengakibatkan perubahan pada permukaan air laut yang jauh lebih rendah

Fenomena Alam Terbaru



  • Batu berbentuk gajah di Valley of Fire State Park, Nevada - Batu pasir ini terlihat seperti gajah secara kebetulan.
Fenomena Alam Terbaru



  • Danau Merah Muda, Hiller, Australia Barat - Para ilmuwan menyimpulkan bahwa warna merah muda ini muncul karena tumbuhnya ganggang di bawah danau yang mengakibatkan fenomena warna unik
Fenomena Alam Terbaru



  • Batu-batu yang bergeser sendiri di Death Valley, California - Fenomena geologis ini masih jadi teka-teki bagi para ilmuwan. Bagaimana tidak? Batu-batu ini bisa bergerak sendiri, padahal permukaannya terbilang rata
Fenomena Alam Terbaru



  • Balls Pyramid  - Bukit batu ini menjulang setinggi 562 meter, menjadikannya sebagai batu menjulang tertinggi di dunia. Anda bisa menemukannya di Lord Howe, New South Wales, Australia
Fenomena Alam Terbaru



  • The Pool Champagne, sebuah sumber air panas berwarna-warni di area Waiotapu Geothermal, Selandia Baru. Temperatur permukaan airnya saja tercatat sepanas 74 derajat Celsius. Permukaanna yang nampak bergelembung bukan hanya dari panasnya, namun karena karbondioksida yang tinggi di sana. Mineral yang terkandung di dalamnya adalah emas, perak, merkuri, belerang dan arsenik


Fenomena Alam Terbaru



  • The Moeraki Boulders of New Zealand  - Batu bulat ukuran raksasa ini terbentuk di dasar laut, namun kini dapat dilihat di pinggir pantai karena erosi yang terjadi selama berabad-abad
Fenomena Alam Terbaru




  • Karang tufa pinnacles di Danau Mono Lake, Sierra Nevada - Sebagai cekungan danau terakhir, Danau Mono menyimpan air dalam jumlah banyak namun tidak dapat mengalir dengan baik. Satu-satunya proses alam yang terjadi adalah "penguapan", yang mengakibatkan jumlah air perlahan berkurang sampai karang-karang kapur ini terlihat.
Fenomena Alam Terbaru




  • Kolam Keindahan, Taman Nasional Yellowstone - Mata air panas ini menyimpan ganggang yang berwarna-warni sehingga menimbulkan efek warna yang cantik jika dilihat dari permukaan.
Fenomena Alam Terbaru

Luar Biasa
Source :: Yahoo!

Robot-Robot Masa Kini

Yang Terbaru
Robot-Robot masa kini yang berhasil di ciptakan pada Tahun 2011-2012.


Robot 2012
Asimo, Robot Buatan Honda Motor Co.



Robot 2012 
Robot NAO saat konferensi pers di Bangkok, 19 Juni 2012.




Robot 2012
Seorang pengunjung duduk di kokpit sebuah robot setinggi 3,6 meter saat pembukaan "Restoran Robot" di Kabuchiko, salah satu kawasan "lampu merah" paling terkenal




Robot 2012
Robot-Robot buatan mahasiswa Wuhan Institute of Technology University
 yang tampil di 13th China International Machinery and Electronic Products Expo,
 di Wuhan, Hubei, pada 23 September 2012




Robot 2012
Murata Seisaku-Kun. Robot pengendara sepeda.





Robot 2012
HRP-4C Miim. Robot berbentuk manusia pada rapat tahunan di IMF dan bank dunia, 
 Tokyo, 9 Oktober 2012




Robot 2012
Prototype Wall-Ye. Robot Pemangkas kebun anggur



Robot 2012 
Robot Kuratas pada sebuah pameran di Tokyo, 28 November 2012


Source :: Yahoo

Jumat, 23 November 2012

7 Toilet Signage yang Unik

Signage atau papan tanda adalah sebuah hal yang dapat memberi informasi tentang suatu tempat, arah atau peraturan. Lalu bagaimana jika signage di buat secara unik ?

yuk kita lihat berbagai Toilet Signage yang unik di bawah ini

1. RestRoom Signage in China


2. Simple Signage Wo-Men


3. Pathong Beache, Thailand toilet Signage

4. Unique Canada Toilet Signage

5. Ninjas Toilet Signage
.
6. Alien Toilet Signage ?

7. Cross Hand Toilet Signage


Minggu, 11 November 2012

3 Merek Laptop Yang Paling Di Minati Anak T.I Manado

Yang Terbaru
Laptop Yang Paling di sukai


Kali ini kita akan membahas 3 merek laptop yang paling di minati atau yang menjadi primadona anak-anak T.I di daerah Sulut terutama Manado.

3 merek ini mendapat pencarian terbanyak di semua toko-toko komputer di Manado karna ketahanan dan harga yang terjangkau menurut spesifikasinya.



Langsung saja kita lanjutkan 3 Merek Laptop Yang Paling di Sukai.

3.  HP (Hewlett Packard)
Selain Desaign dan tampilan barunya yang sangat cantik, laptop ini di minati karena harganya yang lumayan terjangkau oleh anak-anak Manado terutama para mahasiswa yang menilai harga menurut spesifikasinya.

Kelebihan : Harga yang terjangkau menurut spesifikasinya, body dan kualitas suara yang memukau.

Kekurangan : Untuk kelas HP mini (10") banyak terjadi kerusakan yang lumyan parah pada hardware, Garansi hanya 1 tahun.

Info Service Center : jl.Piere Tendean Boulevard Manado Kawasan Mega Smart.

2. Acer
harga yang bisa di bilang murah untuk kelasnya membuat notebook ini sangat laris di daerah Manado. Di tinjau dari spesifikasi dan harganya sangat membuat nyaman dan pas untuk kantong mahasiswa. Tidak hanya sampai di kalangan mahasiswa saja, perkantoran dan siswa sekolah banyak yang terbius harga dan spesifikasinya.

Kelebihan : dinilai dari spesifikasinya, laptop Acer merupakan laptop yang paling murah di kelasnya.

Kekurangan : Memiliki garansi 3 tahun tapi hanya 1 tahun pertama yang full service Hardware, selebihnya hanya gratis biaya service sedangkan partnya bayar.
Dari pelayanan service center dan hasil servicenya masi kurang dari kata "Puas" (wilayah Manado) banya pelanggan yang mengeluh.
Tidak memiliki garansi Global.

Info service Center : jl. Piere Tendean Boulevard Manado Kawasan Mega Smart.

1. ASUS
Tidak hanya di lihat dari pandangan saya, saya yakin juga bagi anda yang banyak bergelut di bidang teknologi setuju kalau laptop asus adalah laptop yang sangat-sangat menjadi incaran anak T.I dan kalangan mahasiswa teknik di daerah Manado. Selain harga yang bersaing, kualitas hardware yang tahan, desaign yang menawan, Asus merupakan branded Mainboard yang terkenal sejak dulu yang memang memiliki kekuatan dan ketahanan yang bisa di katakan "Monster".
Tidak salah memilih laptop Asus sebagai partner dalam santai dan kerja anda.

Kelebihan : Memiliki masa garansi 2 tahun global. Ketahanan hardware. Pelayanan service cepat.

Kekurangan : Untuk daerah Manado hanya memiliki service Partner. Jika kerusakan pada mainboard, masa servicenya bisa berlangsung lebih lama dari semestinya.
Kualitas kamera yang buruk untuk kelas performance.

Info Service partner : jl. Piere Tendean Boulevard Manado Kawasan Mega Profit.


Keterangan : Harga yang murah di nilai dari spesifikasinya, sedangkan ketahanan hardware dinilai dari cara pemakaian dan kondisi kestabilan listrik.

Laptop Yang di Minati

Jumat, 09 November 2012

Inilah Penampakan Brankas Buku Terbaru !

Brankas buku adalah sesuatu hal yang terbaru mau tau apa itu brankas buku ? yuk simak artikel dibawah ini


Brankas atau lemari besi merupakan alat keamanan yang berfungsi sebagai tempat Anda menyimpan uang atau barang berharga semakin lama brankas pun berevolusi dan kini ada sebuah inovasi baru pada brankas yaitu brankas buku.



Apa itu brankas buku ? brankas buku adalah sebuah brankas yang di buat menyerupai buku, sebuah inovasi brankas yang unik. Karena biasanya brankas di buat besar dan kuat tapi bagaimana dengan brankas buku ?

Fenomena Brankas Buku

Brankas buku baru banyak di pasaran akhir-akhir ini, dan sudah mulai kelihatan banyak peminat brankas mungil berbentuk buku ini. Brankas buku ini menjadi pilihan bagi masyarakat karena modelnya yang berbentuk buku sehingga dapat disamarkan dengan buku-buku lainnya. Harga brankas buku pun bervariasi namun masih dalam kisaran ratusan ribu

Keamanan Brankas Buku

Meskipun terlihat kurang pengamanannya karena kecil dan dapat di bawa kemana saja, namun segi kamuflasenya sangatlah baik apalagi jika di letakan di antara tumpukan buku. Sulit untuk mencari yang mana buku asli dan brankas.



Brankas Buku dan Brankas biasa

Mungkin Anda tertarik dengan brankas buku karena brankas buku adalah brankas yang unik dan dapat berkamuflase dengan baik karena berbentuk buku, namun bagi Anda yang memiliki harta yang berharga atau surat-surat penting sebaiknya akan lebih aman lagi jika barang berharga di tempatkan pada brankas yang sudah teruji keamanannya.
brankas buku memang unik namun brankas buku lebih cocok sebagai aksesoris atau untuk menyimpang barang yang tidak terlalu berharga atau barang berharga dalam ukuran kecil , bisa foto berharga, surat rahasia, atau uang sedangkan brankas biasa misalnya brankas chubb safes yang memiliki keamanan yang tinggi dan anti maling lebih cocok bagi Anda yang lebih memperhatikan segi keamanan dan tanpa ada rasa was-was menyimpan barang berharga Anda karena brankas seperti chubb safes tidak mudah di jebol oleh maling.


Jadi tergantung bagaimana kebutuhan brankas Anda, hanya sekedar unik atau pilih yang benar-benar aman.  Semoga artikel tentang brankas buku ini bisa menambah wawasan Anda saat ini. Terima kasih.

Selasa, 06 November 2012

Tempat Paling Menakutkan

Yang Terbaru - Gambar Tempat-tempat paling menakutkan di Dunia.


Tempat Paling menakutkan 
(Pulau Boneka di Meksiko)

 


Tempat Paling menakutkan 
(Tulang-tulang manusia di Sedlec Ossuary, Ceko)




Tempat Paling menakutkan 
(Hutan bunuh diri di Jepang.)




Tempat Paling menakutkan
 (Akodessewa, Pasar Jimat, Togo)




Tempat Paling menakutkan(Taman bermain yang mematikan)



Tempat Paling menakutkan
(Rumah Sakit Psikiater Gonjiam, Korea)


 
Tempat Paling menakutkan
(Pulau Kapal Perang, Jepang)

Baca Artikelnya di :: http://www.yang-terbaru.com/2012/11/7-tempat-paling-menakutkan-di-dunia.html (7 tempat paling menakutkan di Dunia)

7 Tempat Paling Menakutkan di Dunia

Yang Terbaru - 7 Tempat paling menakutkan di Dunia.

Tempat Paling menakutkan

1. Taman bermain Chernobyl, Ukraina

Taman bermain ini terletak di kota mati Pripyat, Ukraina. Suasana yang sepi membuat tempat ini begitu menyeramkan. Tak hanya sepi, tempat ini juga sungguh berbahaya!

Di tahun 1986, terjadi sebuah bencana besar. Saat itu, Kota Pripyat terkena dampak radiasi nuklir yang mematikan seluruh tanaman dan menyebabkan evakuasi seluruh warga kota. Hingga kini, radiasi nuklir masih menyelimuti tempat tersebut dan dianggap berbahaya. Dua agen perjalanan, Lupine Travel di Inggris dan Solo East Travel di Ukraina membuka tur ke taman bermain ini. Mau coba?

2. Sedlec Ossuary, Republik Ceko


Sedlec Ossuary adalah kapel, tempat ibadah, orang-orang Katolik Roma di Sedlec, Republik Ceko. Salah satu hal yang ganjil di sini adalah terdapat sekitar 40.000 kerangka manusia yang menjadi interior di dalam kapel tersebut. Hiii!

Hal yang paling menonjol di sini adalah lampu gantung di ruang tengah yang terbuat dari kerangka manusia. Serta, lambang Schwarzenbergs, bangsawan Bohemian, di bagian kirinya. Umur tulangnya diyakini sudah ratusan tahun. Tentu, ini adalah hal-hal yang di luar akal sehat.

Awalnya, tulang-tulang tersebut diberikan secara cuma-cuma dari penganut ajaran Katolik Roma yang taat di seluruh Eropa. Mereka meminta untuk dimakamkan di sini setelah kepala biara dari Sedlec berziarah ke Yerussalem di tahun 1278 dan membawa kembali tanah dari Golgoth, yang mana diduga sebagai tempat Yesus disalibkan.

Dari situlah, banyak yang ingin dimakamkan di tanah Golgotha tersebut di kapel ini. Hingga kapel ini pun berubah menjadi pemakaman. Lalu, tulang-tulang yang terkubur itu digali dan dan disusun kembali pada abad ke-16. Inilah cara yang berbeda untuk menghemat ruang pemakaman di sini.

Kapel ini buka setiap hari, (kecuali tanggal 24 dan 25 Desember) pukul 09.00-16.00 waktu setempat dan tur ke dalamnya berlangsung sekitar 1 jam. Untuk tiket masuknya, sebesar US$ 3 atau sekitar Rp 28 ribu. Untuk info lebih jelasnya, silakan kunjungi situs resminya.

3. Hutan Aokigahara, Jepang

Hutan Aokigahara adalah salah satu tempat menyeramkan di Jepang. Sebabnya, hutan ini dikenal sebagai 'hutan bunuh diri'. Ya, inilah hutan yang dijadikan sebagai tempat bunuh diri oleh warga Jepang yang frustasi.

Tercatat, 54 orang melakukan harakiri atau bunuh diri di hutan ini. Dengan pepohonannya yang lebat di dalam hutan, tidak semua jenazah tersebut dapat ditemukan. Tak hanya itu, medan magnet di Hutan Aokigahara akan membuat kompas tidak berfungsi dan hutan ini dipercaya dihuni oleh roh-roh yang marah.

4. Akodessewa, Pasar Jimat, Togo

Akodessewa adalah pasar jimat terbesar di dunia yang berada di Lome, Togo. Surganya para korban voodoo. Di sini banyak jimat yang digunakan untuk penyembuhan voodoo. Jimat tersebut berupa tulang kepala buaya, tangan simpanse, hingga ular kobra.

Jimat-jimat tersebut dijual sebagai bahan dasar. Nantinya, akan dicampur dengan bumbu dan dimasak dengan api. Bubuk hitam yang dihasilkan lalu digosok ke bagian dalam dada pasien. Hal ini diyakini akan menyembuhkan dia dari apa pun.

Pasar jimat ini menjadi seolah farmasi raksasa. Mungkin, Anda sedikit merasa risih saat berada di pasar ini. Terang saja, di sini juga ada tengkorak kepala manusia yang diletakan seperti melon di toko-toko di sana. Merinding!

5. Pulau Boneka, Meksiko

La Isla de las Munecas atau yang lebih dikenal sebagai Pulau Boneka, adalah suatu pulau yang sangat menyeramkan di Meksiko. Di sini terdapat banyak boneka-boneka yang menggantung di pohon-pohon. Tentu saja, rupa boneka tersebut sangat menakutkan!

Awal mulanya, di pulau ini hidup seorang pria bernama Don Julian Santana. Dia hidup sekitar 50 tahun di sana dan meninggal di tahun 2001. Selama hidupnya, dia mengumpulkan boneka-boneka dan potongannya. Lalu dia menggantungkan boneka dan potongannya tersebut di cabang-cabang pohon. Hingga hari ini, boneka tersebut masih menggantung dan seolah menjadi pengorbanan.

Namun, ada legenda di balik perbuatan Don Julain Santana tersebut. Banyak yang percaya, dia melakukan hal tersebut sebagai dedikasi dan pemberian untuk hantu kecil dari seorang gadis yang meninggal di kanal di dekat pulau tersebut.

Don hanya ingin menjadi memberikan teman kecilnya tersebut dengan boneka-boneka di sana. Pulau ini terletak sekitar 29 kilometer dari Mexico City. Tepatnya di Danau Teshuilo, dekat dengan kanal Xochimilco. Berani berkunjung ke sana?

6. Pulau Kapal Perang, Jepang

Pulau Hashima terkenal dengan julukan Pulau Kapal Perang. Pulau ini terletak di dekat laut Nagasaki. Dulunya pada tahun 1950-an, pulau ini adalah tempat tinggal bagi para pekerja tambang. Namun pada tahun 1974, pulau ini sudah ditinggalkan karena tambang batubaranya ditutup.

Pulau ini pun menjadi terisolasi, dengan dikelilingi lautan dan tidak ada jalan keluar dari pulau itu. Hanya ada reruntuhan bangunan di sana, pulau ini juga menjadi seolah tempat terpencil di bumi. Oleh sebab itulah, muncul kisah-kisah seram dan menakutkan di sana.

Meski demikian, Pulau Hashima dibuka untuk wisatawan pada tahun 2009. Anda bisa menghubungi Nagasaki Tourist Information di Kota Nagasaki untuk berkunjung ke pulau ini. Hati-hati!

7. Rumah Sakit Psikiater Gonjiam, Korea


Anda tahu kisah horor tentang rumah sakit jiwa yang penuh dengan barang-barang tua dan reruntuhan bangunan? Rumah Sakit Psikiater Gonjiam di Korea adalah tempatnya. Bangunannya yang tua dan menyeramkan dan tragedi tragis di dalamnya akan membuat bulu kuduk Anda berdiri!

Menurut masyarakat setempat, kira-kira 10 tahun lalu, para pasien di rumah sakit ini meninggal secara tak wajar. Akhirnya, rumah sakit ini terpaksa ditutup. Bangunan ini sudah lama ditinggalkan dan barang-barang di dalamnya pun dibiarkan begitu saja, ada pagar kawat yang sudah berkarat hingga kursi bekas memeriksa pasien.

Rumah sakit ini adalah salah satu dari tiga tempat di Korea yang terkenal sangat angker. Dua lainnya adalah Rumah Youndeok, yang dikabarkan tempatnya arwah-arwah perang Korea berdiam. Satunya lagi adalah Taman Neulborn, dulunya tempat ini adalah sebuah restoran dan sampai saat ini masyarakat di sana masih sering mendengar bunyi orang-orang mencuci piring. Hiii!!



                                                                      Gambar Lainnya

                                        Gambar Tempat paling menakutkan











source :: Detik

Jumat, 02 November 2012

5 Tips Agar Rumah Aman dari Maling


5 Tips Agar Rumah Aman dari Maling
Ketika Anda sedang pergi keluar rumah untuk jangka waktu yang lama misalnya saat Anda sedang liburan  tentu rumah Anda akan kosong dan merupakan sasaran empuk oleh pada pelaku kriminal yang biasa di sebut maling atau rampok.

Untuk membuat rumah Anda aman dari maling ada berbagai cara yang patut Anda coba dan dari berbagai cara aman anti maling tersebut akan saya berikan 8 cara rumah aman dari maling berikut ini :
1.       Pasang Kamera CCTV

Kamera CCTV tidak hanya untuk di gunakan untuk memantau lalulintas atau tempat-tempat umum. Anda bisa gunakan Kamera CCTV dirumah Anda untuk dapat mencegah maling mengunjungi rumah Anda.

Dan apabila maling itu tetap nekat mencuri di rumah Anda rekaman aksi kriminalitas serta wajah sang maling akan terekam dengan jelas dan memudahkan polisi untuk segera menangkap maling tersebut. Anda bisa dapatkan CCTV di berbagai distributor contohnya CCTV  Gunnebo dari PT Indolok Bakti dan berbagai Distributor atau agen CCTV lainnya

2.       Rawatlah Rumah Anda Dengan Baik

yang dimaksud rawatlah rumah dengan baik disini Adalah perbaiki segala sesuatu pada rumah Anda yang berkaitan tentang keamanan. Misalnya kunci rumah yang rusak, pagar yang mudah di jebol dan sebagainya. Karena tindak kejahatan tidak hanya ada dari niat pelakunya tapi karena ada kesempatan.

Selain itu jika rumah Anda di rawat dengan baik, ini akan membuat pencuri berpikiran bahwa penghuninya memiliki penjagaan yang ketat

3.       Pastikan kondisi rumah benar-benar tertutup

tidak hanya mengunci pintu dan jendela rumah Anda saat berpergian tapi sebaiknya lakukanlah hal yang sama saat Anda sedang berada di rumah. Karena di jaman ini para maling sudah semakin nekat, bisa saja maling berani menerobos masuk rumah walau sedang ramai penghuni.

Pasanglah kain gorden di setiap jendela rumah, termasuk di area belakang rumah, seperti dapur.  Karena jika tanpa gorden, para pencuri akan dengan mudah mengintai setiap aktivitas Anda dan mengetahui kapan Anda lengah.

4.       Simpan barang berharga Anda di Brankas

Salah satu cara yang terbaik untuk mengamankan rumah Anda dari maling yaitu simpanlah barang berharga Anda di tempat yang tersembunyi dan Anda pastikan itu barang berharga yang Anda simpan akan aman. Lebih baik lagi jika simpan barang berharga Anda di brankas karena jika barang berharga Anda di tempatkan di brankas maka akan meningkatkan keamanan rumah Anda. Sudah banyak bukti bahwa dengan menyimpan barang berharga di brankas dapat mencegah pembobolan sebagai contoh Anda bisa lihat artikel tentang Brankas Chubbsafes yang gagal dibobol pencuri, atau gagalnya perampokan 100 Jt berkat Brankas Kasteel ini

Gunakan rak lemari paling atas atau kolong tempat tidur untuk menyimpan koper atau travel bag berukuran besar. Pencuri akan mengincar tas-tas berukuran besar untuk menyimpan hasil curiannya. Semakin besar tas yang ditemukan, semakin banyak pula barang-barang yang diambil dari rumah Anda.

5.       Hafal  kondisi Rumah saat terakhir ditinggalkan

Sebaiknya Anda menghafal kondisi rumah saat terakhir di tinggalkan karena dengan cara ini Anda bisa segera menyadari bila terjadi perubahan pada rumah Anda, seperti posisi barang yang berpindah atau bahkan barang yang hilang.


ya itulah 5 cara terbaik agar rumah Anda aman dari maling. Ingat selalu waspada dan pastikan kemanan rumah Anda dalam kondisi yang baik, karena tindak kriminalitas bisa terjadi kapan saja.  Semoga bermanfaat dan terima kasih.




Freeware Download